Powered by Blogger.
RSS

Belajar dari Bunda Khadijah



 Judul                           :  Cantiknya Akhlak Khadijah
Penulis                         :  Irma Irawati dan Wylvera W.
Penerbit                       :  Adibintang - Zaytuna Ufuk Abadi
Tebal Buku                  :  164 halaman
Cetakan                       : Januari 2016
ISBN                           :  978-602-372-067-5

Siapa yang tak kenal Bunda Khadijah? Beliau istri pertama Nabi Muhammad, dan merupakan muslimah pertama di dunia. Yup, Bunda Khadijah adalah wanita pertama yang memeluk agama Islam. Banyak buku yang mengupas riwayat hidup wanita mulia ini. Termasuk yang diperuntukkan bagi si kecil. Buku untuk anak-anak, selain untuk mengenalkan anak-anak pada keluarga Rasulullah, tetap bisa dikonsumsi orang dewasa sebagai penambah pengetahuan.
Di buku “Cantiknya Akhlak Khadijah” karya Irma Irawati dan Wylvera W., diceritakan dari masa kecil Bunda Khadijah hingga akhir hayatnya. Kita bisa mengetahui betapa baik dan lembutnya hati beliau. Kita juga bisa mencontoh kesungguhannya dalam mengerjakan sesuatu sehingga membuahkan hasil yang sukses. Perangainya yang berbudi luhur, membuat kecantikannya tidak sekadar cantik wajahnya saja, namun kecantikannya juga terpancar dari hati.
Ada salah satu cerita dalam buku ini yang berjudul “Anting-anting Khadijah”. Tapi jangan mengira ini kisah tentang anting-anting indah yang terpasang di telinga Bunda Khadijah. Lho, jadi apa dong? Ternyata ini cerita tentang Bunda Khadijah di masa kecil yang senantiasa mengingat nasihat dari ayahnya. Dengan penuh kesabaran, ayahnya selalu mengajari putri tersayangnya. Khadijah dibiasakan bangun di awal waktu, dilatih mahir berkuda, terampil berhitung dan aritmatika. Ibundanya pun senantiasa mengajarkan kelembutan dan suka memberi. Khadijah kecil yang cerdas dan cekatan, selalu mengingat baik-baik semua nasehat, sehingga nasehat-nasehat itu seperti melekat bagai anting-anting yang menempel di kedua telinganya.
Keistimewaan lain yang dimiliki Bunda Khadijah adalah kemampuannya bertahan dalam terik dan badai padang pasir. Seperti yang kita tahu, betapa panasnya udara di sana, dan angin yang bertiup bisa sewaktu-waktu berubah menjadi badai. Hanya kesabaran yang luar biasa, yang akan membuat seseorang bertahan sampai melalui padang pasir menuju tempat yang dituju.
Selain kesabaran untuk mampu bertahan dari sesuatu yang berat seperti cuaca buruk, ternyata ada kesabaran yang lain juga. Ada nasehat ayahnya yang selalu diingat oleh Bunda Khadijah, yaitu bahwa bersabar itu bukan hanya sebatas bertahan menghadapi segala rintangan. Tapi juga, sabar untuk tidak membalas kejelekan orang lain, meski mampu melakukannya.
Setelah kisah menyenangkan di masa kecilnya, cerita bergerak menuju masa remaja. Bunda Khadijah harus berjuang setelah ayahnya meninggal. Beliau melanjutkan usaha perniagaan ayahnya demi kelangsungan hidup bersama adik-adik yang dikasihinya. Bunda Khadijah berusaha sungguh-sungguh. Kecerdasannya semakin terasah. Beliau mengurus usahanya dengan teliti, tekun, dan cermat.
Bukan berarti Bunda Khadijah selalu hidup enak. Di tengah kesuksesan bisnisnya, beliau mengalami juga kerugian. Ada pegawainya yang tidak jujur. Namun Bunda Khadijah sudah terlatih sejak kecil. Ayahnya selalu mengajarkan untuk menjadi orang yang kuat dan bersabar di saat sulit.
Bunda Khadijah memiliki beberapa gelar yang baik. Beliau digelari “Ath-Thahirah”, artinya perempuan yang mampu menjaga kesucian dirinya. Gelar lain yaitu “Sayyidah Nisa’ Quraisy” yang artinya pemuka perempuan Quraisy. Lalu, “Ratu Mekah” adalah gelar yang disematkan kepada beliau juga, sebagai perempuan satu-satunya dan terkaya di Mekah. Dan terakhir, “Ummul Mukminin” yaitu ibu orang-orang yang beriman.
Selanjutnya, kisah pertemuan beliau dengan Nabi Muhammad, kemudian pernikahannya, hingga kehidupan keluarganya kelak. Kisah-kisah tersebut banyak sekali yang bisa kita ambil teladannya. Bagaimana kesabaran Bunda Khadijah mendampingi Nabi Muhammad, perjuangannya dalam mendukung dakwah suami tercintanya, kegigihannya dalam membela Islam, serta kepeduliannya yang tinggi kepada sesama. Beliau adalah bunda yang dicintai oleh anak-anaknya dan juga oleh seluruh kaum muslimin.
Hati Khadijah yang lembut selalu menangis jika ada seorang muslim yang disakiti, disiksa, atau dihinakan. Air matanya selalu mengalir dalam doa-doa yang dipanjatkannya kepada Allah. Dengan kebesaran jiwanya, Bunda Khadijah justru merasa sedih melihat mereka yang keji dan ingkar hatinya pada Kebesaran Allah. (halaman 154-155)
Di dalam buku ini pun, kita bisa mengetahui orang-orang yang berada dalam kehidupan Bunda Khadijah. Ada pembantu setianya yang bernama Maisarah,  kakek tua pembawa peta, Dujayah yang dibebaskan dari perbudakan, Paman Waraqah yang penuh kasih sayang, Berenis sang pengelana, Nafisah sang sahabat sejati,  Zaid si budak istimewa, dan lainnya.
Jadi, di samping ceritanya yang asik dan menghibur bagi anak-anak, kisah-kisah dalam buku ini memberi banyak pengetahuan sejarah Islam. Sangat tepat menjadi bacaan keluarga muslim.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

15 comments:

wylveraleisure.com said...

Masya Allah, terima kasih, Teh Linda. Terharu sekali membaca ulasan yang mendalam ini. Semoga buku kami ini mampu memberikan inspirasi kepada pembacanya. Aamiin.

Naqiyyah Syam said...

aku jadi ingat belum ngeview buku ini, Insya Allah segera ditulis

Linda Satibi said...

hehe.. segitu terharunya, Mbak Wik. Ini cuma resensi sederhana.. :)

Linda Satibi said...

Ayoo Mbak Naqi, kalo dah menang kuis, harus diresensi bukunya.. ^^

Mbak Avy said...

saya suka banget dongen yg bernafaskan islami
jadi inget masa kecil

Herva Yulyanti said...

Jd nambah list buku u/ dibaca makasi mba Linda salam kenal ^^

Linda Satibi said...

wah asik nih, masa kecil Mak Avy, sering didongengin kisah-kisah Islam ya..
Buku ini cocok nih, buat didongengkan sama anak2 kita..

Linda Satibi said...

Salam kenal juga Mak Herva, makasiii dah mampir.. :)

riawani elyta said...

Ada gbr2nya gak mbak? Kalo utk balita kira2 udah bisa nangkep gak kalo dibacain?

Prananingrum said...

salam kenal mbak bukunya bagus...harus beli nih

Linda Satibi said...

Setiap halaman ada gambarnya, Mbak Lyta.. colourful..
InsyaAllah balita bisa nangkep, bila yg bacainnya menyederhanakan lagi bahasanya..

Linda Satibi said...

Salam kenal juga, Mbak Prana Ningrum.. makasii dah mampir.. :)
Iya Mbak, ini bukunya bagus..

Adriana Dian said...

Waaah buku ini yang kayanya lagi aku cari-cari deh, kebetulan lagi mau belajar banyak dari para istri nabi. Makasi infonya dan reviewnya yaaaaa

haniifa said...

Mbak cari bukunya dmn aja?? Di gramedia adakah??

Yose Suparto said...

BROKER TERPERCAYA
TRADING ONLINE INDONESIA
PILIHAN TRADER #1
- Tanpa Komisi dan Bebas Biaya Admin.
- Sistem Edukasi Professional
- Trading di peralatan apa pun
- Ada banyak alat analisis
- Sistem penarikan yang mudah dan dipercaya
- Transaksi Deposit dan Withdrawal TERCEPAT
Yukk!!! Segera bergabung di Hashtag Option trading lebih mudah dan rasakan pengalaman trading yang light.
Nikmati payout hingga 80% dan Bonus Depo pertama 10%** T&C Applied dengan minimal depo 50.000,- bebas biaya admin
Proses deposit via transfer bank lokal yang cepat dan withdrawal dengan metode yang sama
Anda juga dapat bonus Referral 1% dari profit investasi tanpa turnover......

Kunjungi website kami di www.hashtagoption.com Rasakan pengalaman trading yang luar biasa!!!

Post a Comment